Memanfaatkan Jamur Cordyceps Sebagai Pengendali Hama Ulat Api

Jamur Cordyceps khususnya Cordyceps militaris adalah salah satu jamur entomopatogen yang memiliki kemampuan untuk menginfeksi beberapa jenis serangga. Sifat C. militaris mampu memberikan kerugian terhadap serangga yang dimanfaatkan di dunia perkebunan kelapa sawit sebagai salah satu pengendali alami hama ulat api.

Pada beberapa penelitian diketahui bahwa C. militaris efektif untuk menginfeksi serangga pada stadia larva maupun pupa. Hifa C. militaris dapat melakukan penetrasi ke jaringan lapisan kitin dari larva dan pupa. Pada kondisi yang sesuai hifa akan dengan cepat menginfeksi larva maupun pupa dengan membentuk miselium yang menyebar pada seluruh tubuh pupa maupun larva.

Kerusakan jaringan tubuh dan metabolisme pada pupa atau larva yang terinfeksi menyebabkan kematian pada stadia tersebut. Pada stadia pupa, infeksi C. militaris akan menyebabkan pupa menjadi keras, berwarna hitam, dan miselium memenuhi isi pupa, pada fase akhir biasanya akan muncul badan jamurĀ  atau rizomorf pada permukaan pupa.Serangga yang terinfeksi C. militaris memiliki bentuk yang sangat khas, yaitu ditandai dengan munculnya rizomorf yang berbentuk bercabang cabang pada permukaan tubuh serangga.

C. militaris dapat tumbuh baik pada kondisi lingkungan atau tempat yang lembab seperti di sekitar piringan kelapa sawit dan gawangan. Infeksi C. militaris terhadap pupa ulat api cukup tinggi dan bervariasi tergantung pada kondisi lingkungan dan media terutama kelembaban. Lama waktu infeksi disebabkan oleh beberapa faktor yaitu cara pengaplikasian, konsentrasi spora saat aplikasi dan kondisi lingkungan.

Pengaplikasian C. militaris dapat dilakukan dengan pencampuran dan perbanyakan biakan murni C. militaris dengan tepung atau jagung, pengaplikasian dapat dilakukan pada areal piringan hingga areal luasan kanopi.

Sulung Research Station menyediakan layanan konsultasi dan pendampingan agronomi, pengendalian hama penyakit terpadu, penyusunan rekomendasi pemupukan, hingga jasa laboratorium untuk dapat meningkatkan produktivitas perkebunan kelapa sawit untuk seluruh pelaku usaha perkebunan kelapa sawit di Indonesia.

Share